Kita boleh benci kepada orang lain
Boleh. Karena kita ini manusia, hal itu lumrah saja
Tapi sungguh, bencilah kepada: kenapa perasaan benci itu harus muncul
Menghiasi hati kita yang sebelumnya bersih dan tenteram
Kita boleh sedih karena orang lainBoleh. Karena kita ini manusia, hal itu biasa saja
Tapi Kawan, sedihlah kepada: kenapa perasaan sedih itu harus datang
Hinggap di hati kita yang sebelumnya damai nan lengang
Kita boleh putus asa, kecewa kepada orang lain
Boleh. Karena kita ini manusia, tempatnya hal2 demikian
Tapi aduhai, kecewlah kepada: kenapa perasaan putus asa, kecewa itu harus muncul
Hadir di hati kita yang sebelumnya selalu riang dan semangat
Sungguh,
Mengurus diri sendiri adalah pekerjaan panjang
Barangsiapa yang sibuk berlatih, maka dia akan menemukan
Titik ketika dia menyayangi saudaranya sendiri,
Persis seperti menyayangi dirinya sendiri
Dan itulah wasiat seseorang yang akhlaknya begitu mulia
Yang bahkan meski kita tidak berjumpa
Kita menangis mengingatnya.
*Tere Liye