Kamis, 30 Agustus 2012

 
 
"Tuhan, aku titipkan hatiku pada-Mu, sambil aku mengejar mimpiku. Ku tahu aku bisa mempercayakan Engkau untuk memberikannya pada orang yang berani bermimpi dan takkan lelah mendukung mimpiku; teman seperjuangan yang akan memiliki separuh belahan hatiku, yang akan Kami berikan pada-Mu dalam satuan utuh di akhir perjuangan kami. Semoga merdu salam dari-Mu bisa kami dengar setelah kebersamaan mendorong kami untuk melakukan hal hebat atas ridho-Mu. Jadi, sekali lagi, ku titipkan hatiku dalam kerapuhannya dan kecenderungan perasaannya untuk naik-turun; kuserahkan pada tangan kuasa-Mu."
(via kuntawiaji)(Source: inidini, via moltendarius)http://thegirlinthepinktudung.tumblr.com/

Rabu, 29 Agustus 2012


Bismillah ... Yang dinamakan panjang umur adalah kaya akan pengalaman, .. banyak pengetahuan, .. dan mempunyai segudang ilmu ... baik ilmu dunia mau pun ilmu akherat ...

.. Dimana setiap hari yang kita lalui, .. kita mendapatkan banyak pelajaran mengenai seni kehidupan ..

Panjang umur adalah berkah bagi orang-orang yang berakal ..

...... insya Allah ......

stawberry facebook page
 
 
 
Cinta sejati selalu datang pada saat yang tepat, waktu yang tepat, dan tempat yang tepat. Ia tidak pernah tersesat sepanjang kalian memiliki sesuatu. Apa sesuatu itu? Tentu saja bukan GPS, alat pelacak, peta, satelit, dan sebagainya, sesuatu itu adalah pemahaman yang baik bagaimana mengendalikan perasaan.

--Tere Liye, separuh quote dari novel 'Kau, Aku & Sepucuk Angpau Merah'. repost utk kesekian kalinya.

Senin, 27 Agustus 2012

SELAMAT ULANG TAHUN = SELAMAT BERAMAL


Semakin bertambah umur, semakin dekat pertemuan dengan Allah......... Selamat milad berarti selamat memperbanyak amal.....  Selamat beramal wahai diri semoga Allah melimpahkan berkah dan rahmatNya...... AAAAmiiiin ^_^

MY TA'ARUF......


My  ta'aruf is begin...... waktunya mempraktekan jurus asma nadia,  salim A Fillah dan ibu baik...... Bissmillah, semoga berkah ilmunya :)

Hidayatullah.com - Neil Amstrong Wafat, Tinggalkan Misteri Pendaratan Manusia di Bulan

Hidayatullah.com - Neil Amstrong Wafat, Tinggalkan Misteri Pendaratan Manusia di Bulan

Kamis, 23 Agustus 2012


 

"Kamu tergesa-gesa, kamu bergegas mencari yang terbaik. Kamu lupa yang terpenting, yaitu memperbaiki diri sendiri."

- (via zarryhendrik)
(via theslave)

renungan untukku dan untukmu



Ketika kau merasa bahwa kau mencintai seseorang,namun kau tahu cintamu tak terbalas.
ALLAH tahu apa yg ada di depanmu dan ALLAH sedang mempersiapkan segala-segalanya yg terbaik untukmu.


Ketika kau mendambakan sebuah cinta sejati yg tak kunjung datang,
ALLAH mempunyai Cinta dan Kasih yg lebih besar dari segalanya dan ALLAH telah menciptakan seseorang yg akan menjadi pasangan hidupmu kelak” sebenarnya ALLAH sedang mengajarimu untuk redha menerima takdir-Nya ….


biarkan hatimu kembali melebarkan sayapnya dan terbang ke alam bebas lagi..


ingatlah.. bahwa engkau mungkin menemukan cinta setelah kehilangannya,tapi..
ketika cintamu itu mati..kau tidak perlu mati bersamanya.

"
 http://dirikudrcinta.tumblr.com/

Rabu, 22 Agustus 2012

be strong Girlz!



Buku bersahabat dengan takdir hal 191 paragraf kedua ... Kata Hasan Al Basri " kalian tidak akan memperoleh apa yang kalian cintai sebelum meninggalkan setiap yang kalian inginkan , kalian tidak akan mengetahui apa yg kalian harapkan sebelum kalian bersabar menghadapi apa yang kalian tidak sukai "

T_T



Kepunyaan Allah lah apa yang ada di langit dan di bumi,dan kepada Allah lah dikembalikan segala urusan (Al- Imran : 109)

Rabu, 08 Agustus 2012

TERUNTUK SESEORANG YANG JAUH DISANA

TERUNTUK SESEORANG YANG JAUH DI SANA,,

Bismillahirrahmanirrahim..


Seandainya kau mau buka tirai disanubarimu..

Kau akan tahu pelabuhan mana yang ingin kau singgahi untuk selamanya...
Hingga pelabuhan itu jadi rumahmu dan pelabuhan hatimu.

Adakalanya kita begitu yakin bahwa kehadiran seseorang akan memberi sejuta makna bagi jiwa kita...

Sehingga...


Saat seseorang itu pun hilang begitu saja...
Bayangannya masih ada..
Setangkup harapan agar dia kembali...
Walaupun ada kata2 dan sikapnya yang menyakitkan hati...
Akan selalu ada beribu kata maaf untuknya...

Masih ada beribu penantian walau tak pasti...

Masih ada segumpal keyakinan bahwa dialah jodoh yang dicari sehingga menutup pintu hati dan sanubari untuk yang lain.

Sementara dia yang jauh disana mungkin sama sekali tak pernah memikirkannya.

Haruskah mengorbankan diri demi hal yang sia-sia???

Masih ada sejuta asa, sejuta makna..

dan masih ada pijar bintang & mentari yang akan selalu bercahaya dilubuk jiwa dengan bermakna dan bermanfaat bagi sesama...

Biarkan cinta itu..

Bermuara dengan sendirinya...
Disaat yang tepat...
Dengan seseorang yang tepat...
Dan dengan pilihan yang tepat...
Hanya dari Allah ,
Disaat dihalalkan_Nya dua manusia untuk bersatu dalam ikatan pernikahan yang barokah..
 
http://www.facebook.com/pages/Wahai-Calon-Imamku-Yang-Akan-Bertahta-Di-Hatiku/261838507162429

Kamis, 02 Agustus 2012

TABAH YAH !!!!......



TABAH ya....

Bismillahirrahmaanirrahiim.

ALLAH menyimpan yang TERBAIK Untukmu,
Untuk kesabaran kamu,
Untuk keshalihan kamu selama menunggu,
Untuk ikhtiar dan usahamu,
Untuk do'a-do'a tiada putusmu,
Untuk kebaikan-kebaikan yang kamu lakukan....

Sebab ALLAH terlalu SAYANG untuk
membiarkan kamu menikah
dengan SEMBARANG orang,

Yang '' memburu '' mu hanya kerana
harta,nasab atau rupamu..
Yang mematikan potensi-potensi kebaikanmu,
Yang mungkin nantinya bahkan menganiaya kamu LAHIR atau BATIN...

Semua selalu INDAH PADA WAKTUNYA...InsyaAllah !!!
http://www.facebook.com/pages/Wahai-Calon-Imamku-Yang-Akan-Bertahta-Di-Hatiku/261838507162429

nasehat untuk saya...........

 
 
Jika logika tidak lagi mampu menembus tabir keagungan-Nya, maka setidaknya didiklah hati dan jiwaraga untuk meng-istimewakan prasangka kepada-Nya. Insya Allah akan engkau temui sebuah titik, bahwasannya semuanya hanyalah tentang Ujian.

Jika engkau telah menyadari bahwasannya semua itu "hanyalah" cara-Nya untuk menguji kita, maka kita akan segera melihat cahaya itu. Masalah adalah kawan lama yang dulu pernah mendewasakan kita, mengajarkan kepada kita kesabaran.

Jadi bersabarlah lagi, dan bersahabatlah dengan takdir-Nya..

Bukankah dulu kita mampu melewati masalah-masalah itu?
Sungguh kita telah melewati masa yang tidak mudah, pendakian untuk memetik satu bunga. Jika engkau temui bahwa edelweiss itu tidak harum maka, terimalah. Karena tidak semua bunga itu harum, mungkin dari ketidak sempurnaan itu kita bisa belajar... tentang penerimaan.

Kita tahu, bahwa pendakian ini menuju puncak, dan kita juga tahu bahwasannya tak ada pendakian yang meng-enakkan. Namun kita sering lupa, bahwasannya ketika kita telah berdiri di puncak tugas kita adalah terbang dengan sayap yang seharusnya kita persiapkan selama pendakian itu.

Jangan ikuti kebanyakan pendaki, yang akan kembali turun setelah berada dipuncak kemenangan. Terbanglah ke puncak lain dengan sayapmu. Karena kemenangan itu tidaklah disini, tapi dihari lain yang abadi. Terbanglah kepuncak-puncak lain, jangan terjun menukik atau turun menuruni lagi lembah hina dalam jerembab keluhan dan ikatan masalalu.

Lepaskanlah..
Maafkan, Relakan dan Ikhlaskan.

Salam Bahagia.
NAI
http://www.facebook.com/groups/pena.nai/452844821414835/?notif_t=group_activity